Visi Misi
Administrator 01 April 2013 14:14:06 WIB
Visi dan Misi Pemerintah Kalurahan Bohol
Visi dan Misi.
1. Visi :
Visi adalah hal yang diinginkan pada akhir periode perencanaan yang kondisinya direprentasikan dalam sejumlah sasaran hasil pembangunan yang dicapai melalui program-program pembangunan dalam bentuk rencana kerja.
Adapun Visi Kalurahan Bohol adalah sebagai berikut :
- Hidup rukun, bergotong royong dan aman
- Pembangunan yang adil dan merata
- Kesejahteraan masyarakat.
2. Misi :
Misi adalah rumusan umum mengenai upaya yang akan dilaksanakan pemerintah Kalurahan Bohol untuk mewujudkan Visi, yaitu :
1.
- Menumbuhkan tata kehidupan yang baik, gotong royong dan musyawarah, masyarakat bersatu, tidak boleh pecah belah karena kepentingan individu.
- Meningkatkan kerukunan masyarakat dengan mengaktifkan ronda pos kamling. Untuk mengantisipasi waspada kriminalitas, bersinergitas dengan Babin Kamtibmas.
- Membuka forum komunikasi masyarakat dengan melibatkan tokoh masyarakat dan karangtaruna demi kemajuan Kalurahan.
- Meningkatkan kinerja Pamong dan Kedisiplinan
- Mengadakan Pembinaan-pembinaan sehingga dapat menjalankan tugas tupoksinya.
- Memberikan pelayanan pada masyarakat yang maksimal, cepat, cermat, dan professional.
- Mengevaluasi dan mengoptimalkan Tanah Kas Kalurahan untuk peningkatan PAD.
- Pelatihan teknis study banding bagi Pamong dan Bamuskal.
- Sinergitas Pamong dan Bamuskal (selalu koordinasi)
- Mengoptimalkan Ibu-Ibu kader dalam memberikan perhatian kepada Posyandu, Posbindu, juga agar tidak ada stunting di Kalurahan bohol.
- Pemberdayaan untuk peningkatan ekonomi kelompok UMKM.
- Mengadakan sosialisasi pada ibu-ibu untuk berkarya dalam peningkatan ekonomi keluarga, baik dengan warung hidup, hidroponik dll.
- Pengembangan BUMDES, sebagai sendi ekonomi masyarakat.
- Penyadaran diri pada masyarakat agar tidak menggunakan uang rentenir yang akan menjerat masyarakat.
- Memberikan vasilitas dan perhatian kepada pendidik PAUD dan TK.
- Penyediaan lapangan olah raga dan peningkatan prestasi olah raga.
- Peningkatan Seni Budaya Lokal, untuk menuju Kalurahan Budaya.
- Mengembangkan wisata ziarah dan melestarikan Budaya Lokal.
- Pembangunan fisik : RTLH dan jamban dengan cara selektif
- Cor rabat jalan JUT, agar berdampak kemudahan pada petani
- Pembangunan kios-kios Kalurahan
- Pengembangan Agro wisata (tiap padukuhan)
- Pengadaan embung
- Pengadaan wisata Kalurahan untuk penigkatan PAD
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |